Monday, December 31, 2012

Cara Menghitung Masa Subur Wanita Setelah Haid


Cara Menghitung Masa Subur Wanita Setelah Haid




cara menentukan masa subur wanita adalah sebagai berikut :
Pertama, 
menghitung masa subur wanita yang memiliki siklus haid teratur 28 hari. Dalam perhitungan ini, masa subur wanita dengan siklus ini adalah pada hari ke-12 hingga hari ke-16. Saya ambil contoh Anda haid mulai pada tanggal 1 Juni 2012. Maka masa subur Anda adalah di tanggal 12 Juni 2012 hingga 16 Juni 2012. Perhitungan ini berlaku setiap bulannya.

Kedua, 
menghitung masa subur wanita dengan siklus haid yang tidak teratur 28 hari. Untuk mengetahui masa subur pada wanita dengan siklus ini, Anda dapat mulai mencatat jumlah hari dalam satu siklus yang diamati selama 6 bulan berturut-turut (6 kali haid). Bagaimana caranya? Kita artikan bahwa satu siklus haid adalah sejak pertama kali haid hingga datang haid yang berikutnya. Jumlah dari hari yang terpendek selama pengamatan dikurangi dengan 18. Nah, tanggal inilah yang nantinya akan menjadi hari pertama masa subur Anda. Juga jumlah hari yang terpanjang selama pengamatan dikurangi 11, akan menjadi hari terakhir dari masa subur.
Perhitungan sederhana yang kita peroleh dari bagian yang kedua ini adalah :
  • Hari pertama masa subur sama dengan jumlah hari terpendek selama pengamatan – 18.
  • Hari terakhir untuk masa subur Anda diperoleh dari jumlah hari terpanjang selama pengamatan – 11.

Contoh Kasus Menghitung Masa Subur Wanita

Ambil contoh begini ya … Setelah pengamatan selama 6 bulan berturut-turut Anda menemukan bahwa siklus yang terpendek untuk menstruasi Anda adalah 24 hari dan siklus yang terpanjang 33 hari. Maka cara yang tepat untuk menghitung masa subur Anda adalah :
25 – 18 = 7 dan 33 – 11 = 22.
So, masa subur Anda sebenarnya terjadi dari hari ke-7 setelah haid hingga hari ke-22. Begitu setiap bulannya.
Dengan begitu, hubungan seksual yang dilakukan di luar masa subur itu tidak akan menyebabkan kehamilan. Maknanya juga, jika Anda ingin cepat punya momongan rutinlah melakukan hubungan intim pada masa antara hari ke-7 hingga hari ke-22 setelah haid Anda. Jangan lupa konsumsi makanan agar cepat hamil, kalau perlu minum susu juga......

#Hindari stress dan jaga hubungan seharmonis mungkin dengan pasangan anda,,,,,,,,,

No comments:

Post a Comment

Simple Tapi Mengesankan,,,,,,,

Popular Posts

Followers